Sabtu, 08 September 2018

Ayam hutan sumatera jurai

Ayam hutan sumatera f1 jurai adalah ayam hutan persilangan kawin antara induk f1 dan jantan ori (ayam hutan sumatera asli) dan menetas keturunan f1 jurai berikut ada tayangan sedikit proses menetas Ayam hutan sumatera f1 jurai yang tidak wajar atau tidak normal seperti proses menetas yang ada dalam vidio durasi tiga menit, proses menetas yang tidak normal biasanya anak ayam bisa cacak fisik namun ini tidak sebab urat darah tidak terpotong atau putus ,ayam hutan sumatera f1 jurai mempunyai sifat liar menyerupai sifat ayam hutan sumatera asli ,ok sobat pecinta ayam hutan sumatera sampai sekian dulu sedikit uraian tentang ayam hutan sumatera f1 jurai yang baru menetas di mesin penetas seperti yang ada pada vidio , sampai bertemu lagi di lain kesempatan. Salam si kuping puyih.

Jumat, 11 Mei 2018

Ayam Hutan Sumatera Betina

Ayam Hutan Betina Asli Sumatera yang kali ini ada di topik bahasan tentang menyiapkan indukan ayam hutan sumatera asli sebagai penyambung tali generasi Ayam Hutan Sumatera rawat kandang untuk ayam hutan sumatera betina yang akan di jadikan indukan sebaiknya induk betina usia muda karena akan lebih mudah untuk interaksi sehingga mempercepat pengenalan dan cepat kawin.
Ayam Hutan Sumatera betina milik Aden Aji

Ayam Hutan Sumatera betina yang akan dijadikan indukan sebaiknya :

  • sehat 
  • sudah birahi
  • Usia masih muda
Jika ayam hutan sumatera asli betina yang dipersiapkan jadi indukan sudah ada dan punya kreteria seperti diatas maka ayam hutan sumatera indukan siap untuk di masuk kedalam kandang perjodohan , okey sobat pecinta ayam hutan sumatera sedikit ulasan dari aden aji tentang ayam hutan sumatera betina untuk indukan.

Rabu, 11 April 2018

Cara menjinakkan ayam hutan

Ayam hutan terkenal sangat liar dan banyak orang yang gagal dalam memelihara nya, di artikel kali ini akan dikupas bagaimana cara menjinakkan ayam hutan sumatera asli yang baru di dapat dari tempat asalnya (alam liar / hutan ),untuk tips ini sebetulnya sangat mudah untuk di terapkan asalkan terpenuhi apa yg menjadi syarat agar ayam hutan sumatera asli dapat merasa aman dan nyaman adapun syarat yang perlu di persiapkan adalah :

  • Kandang ukuran 60x120 untuk di bagi 2 satu untuk tempat ayam hutan asli dan satu untuk ayam pemancing di isi dengan ayam lokal atau ayam kampung
  • Jauhkan kandang dari kkeramaian,usahakan untuk kandang ayam hutan tidak terbuka pencahayaannya,
  • Kebersihan perlu di perhatikan 
Ketiga syarat yang ada diatas saya rasa cukup untuk membuat ayam hutan sumatera asli aman serta nyaman,untuk selanjutnya teman teman dapat melihat fidio yang kami buat untuk dapat membandingkan dan mengapresiasikan kurang dan lebihnya, 

Minggu, 18 Maret 2018

Penyakit ayam hutan

Penyakit mata pada ayam hutan sumatera asli, pada ayam hutan sumatera asli yang usia muda akan mudah terserang penyakit mata,Ayam hutan sumatera asli yang berkembang biak secara alami ternyata juga mengalami gangguan kesehatan pada mata , ayam hutan sumatera asli yang terserang penyakit mata besar kemungkinan mengalami kematian, dan rata rata kematian ayam hutan sumatera asli terjadi pada ayam hutan sumatera asli yang ber usia muda, faktor penyebab penyakit mata pada ayam hutan sumatera asli di akibatkan oleh perubahan ekosistem yang sudah tercemar oleh banyak faktor, diantaranya adalah lingkungan yang  terkontaminasi oleh zat kimia,
Beberapa penyebab ayam hutan sumatera asli terserang penyakit mata seperti :
 1. Pemakaian pupuk kimia dan obat kimia yang berlebihan di daerah perkebunan tempat populasi ayam hutan sumatera asli berkembang biak,
2. Penyebaran virus yg sudah meluas hingga masuk di areal ayam hutan sumatera asli berkembang biak,
3. Pembuangan limbah industri juga limbah rumah tangga yg merusak ekosistem tempat ayam hutan sumatera asli berkembang biak, untuk yg ini biasanya terjadi di daerah yang berdekatan dengan aliran sungai.
Ayam hutan sumatera asli usia muda yang terserang penyakit mata  dapat mengakibatkan kebutaan sehingga ayam hutan sumatera asli tidak dapat mencari makan dan minum juga beresiko sulit  terhindar dari ancaman dan gangguan binatang pemangsa lain, ayam hutan sumatera asli yang mengalami sakit mata seperti ini apabila ada di temukan dapat di obati menggunakan obat ampisilin dan yang sejenisnya seperti amoxilyn, supertettra, untuk ayam hutan sumatera asli yang usia 3 minggu dapat di berikan satu kapsul di bagi tiga bagian dan diberikan di waktu pagi , sore, dan malam berikan sampai 5 hari apabila ada perubahan ayam hutan sumatera asli mengalami perbaikan dan ada tanda untuk sembuh maka hentikan pemberian obat tersebut jangan lupa berikan cairan air yang di campur dengan tembakau untuk di teteskan di mata dan berikan selama tiga hari , obat tetes mata dari cairan tembakau tersebut di berikan di pagi dan sore hari, perawatan ayam hutan sumatera asli yang usia muda terserang penyakit mata ini perlu ada perhatian khusus seperti pemberian lampu sebagai penghangat , jauhkan dari keramaian hewan lain, jugamanusia , ayam hutan sumatera asli yang mengalami sakit mata akan cepat sembuh jika dilakukan penanganan seperti di atas,

Penyakit mata ayam hutan sumatera asli
Semoga pengalaman kecil ini dapat di jadikan tambahan pelajaran untuk penghobi ayam hias terutama ayam hutan sumatera asli, salam kokok kuping putih.

Kamis, 04 Januari 2018

kandang Ayam Hutan Sumatera

Kandang untuk penjinakan dan berkembang biak ayam hutan sumatera asli yang ada di ayamjagohutan.blogspot merupakan hasil dari pemikiran pribadi admin yang ingin mengembangkan populasi ayam hutan sumatera asli agar supaya tidak punah dan dapat hidup dan berkembang seperti ayam hutan sumatera burga, untuk pembuatan kandang ayam hutan sumatera asli yang saya buat adalah kandang yang sederhana dan nyaman serta aman untuk pasangan ayam hutan sumatera asli,
kandang ayam hutan sumatera asli sederhana
Untuk kandang ayam hutan sumatera asli ini mempunyai ukuran sbb :
1. Panjang 3meter
2. Lebar 2 meter
3. Tinggi 2.5 meter.
Atap asbes penyekat dari kayu dan kawat jaring , dari pembuatan kandang ayam hutan sumatera ORI ini sangat menentukan keberhasilan dalam proses pengembangan ayam hutan Sumatera, sebelum nya saya sudah pernah memelihara ayam hutan Sumatera ORI dengan kandang yang seadanya dan hasil nya belum memuaskan untuk foto kandang ayam hutan Sumatera diatas merupakan kandang ayam sumatera sederhana yang menurut saya cocok untuk mengembangkan ayam hutan Sumatera, ok sob di tunggu komentar nya jika ada kekurangan dari ulasan ayam hutan sumatera ini.salam kukuruyuuk untuk ayam hutan sumatera.

Rabu, 01 November 2017

ayam hutan sumatera burga

Ayam hutan sumatera burga silang dengan ayam keturunan ayam kate akan mendapatkan postur tubuh ayam lebih kecil dari ukuran ayam hutan sumatera burga warna bulu banyak variasi tergantung warna induknya,sedang untuk kokok yg jantan juga bervariasi,untuk kokok ayam hutan sumatera burga silang ayam keturunan kate akan di buat vidio nya dan di download ungahan dari ayam hutan sumatera,

Foto ayam hutan sumatera burga dan untuk vidio kokok nya bisa juga di lihat di ,,
Bagi teman teman yang ingin memberikan masukan di persilahkan untuk memberikan komentarnya di kolom komentar dan semoga bermanfaat untuk semua.
Salam kukuruyuuuk.


Selasa, 20 Juni 2017

Kandang ayam hutan

Kandang ayam hutan
Ayam hutan Sumatera di budidaya dengan cara tradisional, ayam hutan asli baru dapat mikat biasa sangat liar dan mudah stres untuk itu perlu di karantina dengan tujuan agar ayam menjadi lebih baik dan tidak liar seperti di alam asli nya, kandang yang di gunakan untuk menjinakkan seperti nya sangat menentukan keberhasilan nya,, kandang ini usahakan tidak luas untuk ukuran kandang agus aji  menggunakan ukuran pxlxt (50x50x50)menggunakan jaring yg kemudian di tutup menggunakan bekas kardus untuk menghindari kontak langsung antara ayam hutan Sumatera asli dengan manusia atau hal lainnya yang dapat mengganggu ketenangan ayam hutan Sumatera asli,,
Kandang ayam hutan

Kandang penjinak ayam hutan

Kandang yg ada di foto adalah contoh kandang yg pernah agusaji gunakan untuk menjinakkan ayam hutan Sumatera asli yang baru dapat dari pikat ,, untuk teman sehoby bila ada masukan silakan membuat komentar di kolom komentar di blogspot ayam hutan ini,, salam satu hoby,, salam kukuruyuuk ayam hutan. 
Postingan Lama Beranda